Kontributor Utama : Dr. Jenny Darmawan, MARS
Bagaimana saya mempersiapkan operasi yang akan saya Jalani?
Dokter akan menginformasikan jika Pasien harus berhenti atau mengkonsumsi obat-obat tertentu sebelum operasi.
Dokter akan meresepkan obat tetes mata yang perlu digunakan sebelum operasi.
Tergantung dari jenis tindakan anestesi yang akan dilakukan.
Sangat penting bagi Pasien mematuhi semua aturan puasa yang sudah ditentukan. Demi keselamatan Pasien, jika instruksi puasa tidak dilakukan, mungkin operasi akan ditunda.
Untuk anestesi topical (tetes mata) dan anestesi local (suntik) , maka Pasien tidak diwajibkan puasa, kecuali jika ada hal-hal khusus yang dianjurkan Dokter.
Untuk anestesi general (bius umum) Pasien diharuskan puasa dengan jangka waktu tertentu, sesuai dengan usia Pasien.
Pada hari operasi, apa yang harus dilakukan sebelum meninggalkan rumah?
Apa yang harus dibawa pada hari operasi?
Apa yang harus saya pakai pada hari operasi?
Gunakan pakaian yang nyaman seperti celana atau rok yang longgar, dan pakaian yang mempunyai kancing disisi depan dengan lengan pendek. Gunakan Sepatu datar dan tidak licin.
Kupas cat kuku, boleh menggunakan jepit rambut sebelum operasi.
Berapa lama Pasien berada di rumah sakit / klinik untuk operasi katarak?
Operasi katarak memakan waktu rata-rata 10-30 menit saja. Pasien akan diminta datang 30 menit sebelum jadwal operasi, dan akan berada di ruang pemulihan sekitar 30 menit.
Apa yang Pasien harapkan setelah berada di rumah sakit/klinik?
Apa yang Pasien harapkan saat sudah berada di ruang operasi?
Setelah Operasi Katarak
Yang harus / boleh dilakukan :
Yang tidak boleh dilakukan :
Dokter akan meresepkan obat tetes mata antibiotik dan anti radang untuk digunakan sesuai anjuran.
Apa yang saya rasakan pasca operasi?
Terkadang Pasien merasakan mata berair atau rasa mengganjal dimata atau sedikit kemerahan. Semua gejala ini akan berangsur-angsur hilang dan cairan tetes air mata tambahan dapat membantu mengurangi keluhan tersebut.
Mata akan lebih sensitive terhadap cahaya selama beberapa waktu pasca operasi, silakan menggunakan kacamata hitam jika dirasakan lebih nyaman.
Mata yang baru dioperasi akan beradaptasi terhadap lensa yang baru ditanam, proses adaptasi bisa beragam antar Pasien dan dapat dipengaruhi oleh jenis jenis lensa tanam.
Tentu. Setelah selesai operasi, sebelum Pasien pulang ke rumah, perawat akan membantu menjadwalkan pertemuan kembali dengan Dokter di esok hari.
Bila terjadi keluhan penglihatan menurun mendadak, perdarahan, nyeri hebat yang menetap meski sudah minum obat, tiba-tiba muncul kilatan yang semakin banyak, segera hubungi Dokter atau datang ke rumah sakit / klinik.
Tag: Panduan Pasien Yang Akan Menjalani Operasi Katarak